Saturday, November 9, 2013

Yesus Kristus adalah Tuhan atas seluruh bumi dan seluruh sejarah



Yesus Kristus adalah Tuhan atas seluruh bumi dan sejarah
 
Pada 29 Oktober 2013 lalu, harian detiknews melaporkan sebuah bencana badai yang menghantam beberapa wilayah di Eropa seperti Inggris, Jerman dan Perancis. Tidak kurang, ada 13 orang yang tewas oleh badai hebat tersebut. Sungguh mengerikan. Tetapi yang menarik adalah ulasan dari detiknews ketika itu, bukan semata berkenaan dengan peristiwa badai tersebut saja, melainkan juga mengenai beberapa peristiwa alam yang pernah terjadi di dunia dan yang telah turut mempengaruhi jalannya sejarah.
 
 

 
Buku: "Facing Your Giants - Allah Tetap Mengerjakan Perkara Mustahil"


Sebuah hujan es di Perancis misalnya, dilaporkan telah menghasilkan gagal panen yang kemudian makin menyulut kemarahan rakyat kepada Raja Louis XVI. Peristiwa ini kemudian menghasilkan revolusi Perancis yang kemudian menjadi cikal bakal dunia modern yang kita kenal sekarang ini. Sungguh luar biasa dampak alam semesta bagi kehidupan kita bukan? [Baca juga: Dampak dosa manusia terhadap alam semesta. Klik disini.]

Sebagai orang yang beriman, mata kita tentu saja tidak hanya berhenti untuk melihat pada kedahsyatan sebuah badai, tetapi kepada Dia yang berkuasa atas segala badai di dunia. Kejadian 1:1 mencatat “Pada mulanya Allah menciptakan langit dan bumi.” [Baca juga: Ketika langit bercerita. Klik disini.]

Banyak orang beragama tentu saja setuju, bahwa langit dan bumi ini diciptakan oleh Allah Yang Mahaesa. Tetapi hanya sedikit orang saja yang sadar bahwa penciptaan langit dan bumi ini pun berkaitan erat dengan Pribadi Yesus Kristus.

Allah yang mencipta langit dan bumi bukanlah Allah yang tidak dikenal dan tidak mempunyai Nama. Kolose 1:16 mengingatkan kita bahwa Allah Pencipta itu adalah Yesus Kristus, yaitu Dia yang pernah ditolak bahkan disalib oleh ciptaan-Nya tersebut.

Yesus bukan saja juruselamat kita, lebih dari itu, Dia adalah pencipta kita, Tuhan kita. Jika sebuah badai saja dapat terlihat begitu berkuasa di hadapan manusia, maka betapa lebih berkuasanya Yesus Kristus atas seluruh umat manusia bukan?

Yang menjadi pertanyaan adalah, sejauh mana Yesus Kristus telah menjadi Tuhan bagi hidup Anda dan saya? Sejauh mana kita membiarkan Yesus Kristus mengatur sejarah kehidupan pribadi kita sebagaimana Ia telah mengatur jalannya sejarah umat manusia? (Oleh: Izar Tirta)

Baca Juga:
Artikel sebelumnya: Ketika Unta masuk melalui Lubang Jarum.